[PPI Lyon] Bermain Ski di Col de Porte bersama PPI Lyon

Published by Humas PPI Prancis on

Siapa bilang di Lyon, kota terbesar kedua yang terletak bagian tenggara negara Prancis ini tidak bisa bermain ski? Cukup dengan bayar 10€ (Rp. 160.000) untuk biaya transport dan makan, kita sudah bisa melakukannya sambil menikmati keindahan pegunungan salju di Col de Porte, sebuah daerah di antara Grenoble dan Chambery. Itulah yang dilakukan oleh pelajar Indonesia yang tergabung dalam PPI Lyon, Sabtu, 29 Februari 2020 kemarin.

Ketua PPI Lyon (Fachri) & Ketua PPI Prancis (Pak Wisnu)

15 orang anggota PPI Lyon termasuk ketua PPI Prancis, Wisnu Uriawan, dan 1 anggota PPI Marseille yang berpartisipasi di kegiatan ini memulai perjalanan pukul 06.45 dengan bus dari Gare de Lyon Perrache. Perjalanan yang ditempuh selama 1 jam 30 menit menuju kota Grenoble. Setibanya di lokasi, peserta langsung menuju bus lokal untuk menuju Col de Porte

Setiba di lokasi hingga pukul 17.00, para anggota PPI Lyon asyik bermain ski. “Saljunya lumayan tebal. Cuacanya mendung dan dingin sekitar 3 derajat dan sempat gerimis hujan juga yang membuat lintasan jalur ski jadi makin licin. Walaupun ada beberapa anggota yang terluka tapi kita tetap enjoy dan acara juga tetap seru,” Ucap Orrick selaku panitia pelaksana acara ini. 

“Saya sendiri sudah pernah bermain ski sebelumnya bersama teman-teman kampus, (saya) langsung tertarik waktu PPI Lyon mau melaksanakan ski bersama karena biayanya yang jauh lebih murah. Lebih cerdik, hemat dan seru acaranya pun ‘dapat’ banget,” lanjutnya. 

Selain bisa bermain ski, para anggota PPI Lyon juga disuguhkan dengan pemandangan cantik di sisi pegunungan Alpen ini. Setelah puas bermain ski, para anggota PPI Lyon pun kembali ke kota Grenoble pada pukul 18.00. Kemudian mereka makan malam bersama dan dilanjut dengan jalan-jalan di kota Grenoble hingga pukul 22.00 sebelum akhirnya pulang ke Lyon.

“Kedepannya semoga PPI Lyon bisa mengadakan acara di mana  PPI wilayah lain bisa ikut berpartisipasi. Sebab kegiatan seperti ini bisa memperkuat hubungan antara anggota-anggota PPI,” harap Orick. (ANNISA & PUTRI/HUMAS) 


0 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *